• Sabtu, 30 September 2023

Tabrakan Antara Honda Beat dengan Yamaha R25 di Arteri Supadio, Ibu Hamil Meninggal Dunia

- Rabu, 7 Juni 2023 | 09:05 WIB
Yamaha R25 yang terlibat tabrakan dengan Honda Beat di Jalan Arteri Supadio. Dalam insiden ini, ibu hamil meninggal dunia saat dirawat di rumah sakit (Dok. Humas Polres Kubu Raya)
Yamaha R25 yang terlibat tabrakan dengan Honda Beat di Jalan Arteri Supadio. Dalam insiden ini, ibu hamil meninggal dunia saat dirawat di rumah sakit (Dok. Humas Polres Kubu Raya)

Poinfomedia.com - Seorang ibu hamil meninggal dunia setelah terlibat tabrakan di Jalan Arteri Supadio depan Bank Mandiri, Kelurahan Arang Limbung, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Senin, 5 Juni 2023.

Ibu muda berusia 29 tahun itu meninggal dunia saat menjalani perawatan di RSAU dr Mohammad Sutomo Lanud Supadio.

Awalnya, ibu hamil bernama Gita Ramadayanti mengendarai sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi KB 2876 OB keluar dari Bank Mandiri dan menyeberang ke kanan menuju putaran (u turn) Wonodadi.

Baca Juga: Kakek ‘Sugiono’ Versi Sintang Ditangkap Polisi Karena Cabuli Cucunya

Saat bersamaan, sepeda motor Yamaha R25 A 6483 OB yang dikendarai Suparno melaju dari arah Supadio menuju Pontianak melalui Jalan Arteri.

“Karena jarak yang sudah sangat dekat dan tidak dapat dihindari, terjadilah tabrakan antara keduanya,” kata Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, Aipda Ade, Rabu, 7 Juni 2023.

Akibat kecelakaan ini, kedua pengendara dibawa ke RSAU dr Mohammad Sutomo untuk mendapatkan perawatan medis yang dibutuhkan.

Suparno, seorang pekerja swasta berusia 33 tahun ini mengalami luka ringan.

Baca Juga: Heboh Mobil Dinas Kecelakaan Tunggal di Jambi, Penumpang Perempuan Terlihat Tanpa Busana

Sayangnya, Gita saat menjalani perawatan di rumah sakit nyawanya tidak tertolong.

Hasil pemeriksaan sementara, kecelakaan ini diduga karena kelalaian pengendara sepeda motor Honda Beat KB 2876 OB yang keluar secara tiba-tiba dari Bank Mandiri menuju putaran Wonodadi.

Dalam kondisi jarak yang sudah sangat dekat dan tidak dapat dihindari, kecelakaan maut pun tak terelakkan.

“Kecelakaan ini mengingatkan kita semua akan pentingnya kesadaran dan kewaspadaan saat berkendara di jalan raya. Kita harus selalu mengutamakan keselamatan diri sendiri dan orang lain dengan mematuhi aturan lalu lintas serta menghindari perilaku yang dapat membahayakan,” terangnya.

Baca Juga: Hindarkan Motor Keluar dari SPBU, Pria asal Mempawah Meninggal Dunia di TKP

Polres Kubu Raya, kata Ade, dengan ini mengucapkan belasungkawa yang mendalam atas meninggalnya Gita Ramadayanti akibat kecelakaan lalu lintas yang terjadi pada Senin, 5 Juni 2023 kemarin.

Halaman:

Editor: Ocsya Ade CP

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Realitas Ageisme dalam Dunia Kerja

Kamis, 21 September 2023 | 22:00 WIB

5 Pekerjaan Online dan Tips Menjadi Produktif

Senin, 28 Agustus 2023 | 21:48 WIB
X